Selain membuat akun media sosial dan website, konten menarik dan informatif juga dibutuhkan untuk menunjang kualitas suatu bisnis. Adanya konten ini bisa membuat pelanggan bisa mendapatkan informasi penting seputar bisnis Anda, dan meningkatkan kredibilitas. Ada banyak keuntungan jasa content writer yang membuat para pebisnis tertarik menggunakan jasa tersebut.

Apa Itu Content Writer?

Mereka adalah para penulis konten profesional, umumnya berupa konten artikel yang menarik dan tertulis berbagai macam informasi di dalamnya. Tanggung jawab seorang content writer yaitu membuat konten tertulis berkualitas dan akan diupload nantinya baik itu ke website, atau platform lainnya.

Ada pun tujuan artikel yang dibuat oleh content writer yaitu agar bisa membantu pebisnis, perusahaan, dan sebagainya menjelaskan produk atau layanan, serta bisa meningkatkan brand awareness. Peran content writer cukup penting untuk menunjang pemasaran konten.

Kenapa Content Writer Penting?

Banyak alasan yang mendasari mengapa jasa content writer itu penting, salah satunya yaitu karena mereka bisa meningkatkan performa SEO pada sebuah website. Konten jika dibuat dengan relevan dan berkualitas, maka bisa meningkatkan performa SEO atau membuat website semakin mudah di-notice Google.

Berkualitasnya content writing bisa berperan baik untuk trafik organik. Content writing juga akan membangun branding. Konten berkualitas akan menunjang peningkatan ketertarikan pengunjung akan layanan atau produk bisnis. Bukan tidak mungkin citra merek yang baik bisa bisnis tersebut dapatkan.

Bahkan content writing bisa saja berpengaruh baik terhadap konversi atau penjualan. Dengan adanya konten informatif yang persuasif, dapat berefek terhadap keputusan pembelian. Lalu dari adanya engagement konten juga bisa meningkatkan interaksi pengunjung, lalu apa manfaatnya?

Engagement dan hubungan baik dengan visitor bisa meningkatkan kepercayaan pelanggan. Alasan lainnya kenapa jasa content writer itu penting yaitu karena bisa meningkatkan value konten. Jika konten dibuat dengan value berkualitas seperti menyediakan informasi bermanfaat dan solutif, maka dapat membantu pengunjung memecahkan masalah.

Konsumen bisa tahu apa yang mereka butuhkan dari konten tersebut. Mereka pun akan tetap percaya terhadap brand atau website tersebut. Mereka bisa kembali lagi saat membutuhkan informasi lebih lanjut atau membeli produk/ layanan.

Jenis-Jenis Content Writer

Ternyata ada cukup banyak kategori content writer, masing-masing punya fokus bidang yang berbeda dan sesuai keahliannya. Seluruh bidang content writer tetap semuanya butuh keterampilan menulis, harus bisa menyampaikan pesan, dan sebagainya. Berikut ini jenis-jenis atau kategori content writer:

1. SEO Writer

Untuk menunjang kebutuhan pemasaran digital, SEO writer benar-benar dibutuhkan. Tugas utamanya membuat konten optimized agar berperforma baik dalam sistem search engine Google. Misalnya dengan mengoptimalkan kata kunci yang spesifik tujuan optimasinya itu sendiri.

Mereka harus memahami SEO dengan baik, bagaimana sistem kerja mesin pencari, dan juga algoritma Google. Seorang SEO writer dituntut menulis konten bermanfaat untuk pengunjung website, dengan tujuan meningkatkan traffic, dan meningkatkan engagement.

2. Generalist Writer

Content writer ini mampu menguasai penulisan berbagai topik, jadi tidak terbatas hanya untuk satu bidang tertentu saja. Penulis ini bisa bekerja pada klien yang butuh konten website, konten iklan, maupun konten media sosial.

Mereka dituntut bisa menyesuaikan gaya penulisan dengan target audiens terkait yang dituju, kontennya pun bisa terlihat relevan, profesional dan tetap mudah diakses para pembaca. Jasa content writer generalist writer juga menguasai esensi penting SEO dan bisa mengoptimalkan konten yang merek buat supaya muncul pada hasil mesin pencari.

3. Jurnalistik

Penulis jurnalistik bukan sekadar fokus pada terkini saja, mereka juga bisa menyampaikan cerita menarik lainnya agar dapat menghibur atau mencari atensi orang-orang. Artikel yang dibuat penulis jurnalistik dapat memberikan informasi mendalam mengenai suatu peristiwa, atau tokoh tertentu.

Mereka akan mengambil sudut pandang menarik sehingga terlihat baru bagi beberapa pembaca. Biasanya penulis jurnalistik memakai bahasa yang lugas dan memastikan semuanya cukup jelas. Mereka perlu mengorganisasi setiap informasi pada hasil tulisannya dengan baik.

Tujuannya supaya para pembaca tidak bingung dengan informasi tersebut. Fokus penulis jurnalistik lainnya yaitu harus menarik atensi dengan topik menarik, termasuk gaya penulisannya juga harus menarik.

4. Technical Writer

Content writer ini berfokus kepada panduan pengoperasian, atau panduan pengguna. Misalnya saja yang populer yaitu panduan penggunaan software, gadget, dan sebagainya. Technical writer butuh kemampuan khusus menginterpretasikan informasi ilmiah/ teknis yang kompleks agar lebih mudah bahasanya untuk dipahami orang-orang.

Skill tersebut sangat penting agar bisa mendesain gaya penulisan sederhana atau mudah dipahami. Meski sederhana, tetapi technical writer perlu membuat panduan akurat agar benar-benar bisa berguna untuk pembacanya.

5. Social Media Writer

Sesuai namanya, penulis konten satu ini membuat karya tulisan untuk kebutuhan media sosial, bisa seperti Instagram, Facebook, dan sebagainya. Lalu tujuannya apa menulis di media sosial? Agar bisa mempromosikan brand, membuka kesempatan interaksi dengan pelanggan, dan untuk meningkatkan engagement juga.

Tugas Content Writer

Mungkin ada dari Anda yang tertarik untuk menjadi content writer, atau Anda ingin tahu apa saja yang dilakukan oleh jasa content writer. Berikut beberapa tanggung jawab umum dari seorang penulis konten:

1. Melakukan Riset

Penulis konten harus riset terlebih dahulu supaya tulisan yang dibuat sesuai yang sebenarnya atau memiliki informasi dari sumber akurat. Melakukan riset dapat membantu mereka tahu apa yang sedang tren atau yang sering dicari audiens.

2. Menulis, Mengelola, serta Mendistribusikan Konten

Tugas utama content writer sudah tentu adalah membuat konten relevan dan sesuai target audiens. Bukan hanya menulis saja, content writer juga perlu mengelola konten tersebut termasuk mengatur jadwal distribusi konten jika diperlukan.

3. Paham tentang SEO

Setiap jasa content writer akan melakukan pendekatan SEO, mereka perlu menulis konten untuk halaman website atau blog berdasarkan kaidah SEO seperti keyword. Agar content writer bisa menjalankan tugasnya dengan baik, mereka perlu memahami bagaimana sistem kerja SEO yang baik.

4. Melakukan Editing Konten

Bahkan content writer perlu juga menguasai skill editorial, mereka perlu mengedit konten yang mereka buat sebelum hendak dipublikasikan. Misal dengan memastikan kembali konten yang nanti ditayangkan sudah sesuai apa yang dibutuhkan audiens.

Konten juga harus dipastikan cukup berkualitas untuk ditayangkan. Semisal ada yang kurang, maka mereka harus mampu mengeditnya sampai dirasa benar-benar sesuai tujuan penulisan konten.

5. Mengelola Konten Media Sosial

Tugas lain dari seorang content writer termasuk mengelola konten yang ada di media sosial juga meski tidak selalu seperti ini. Content writer akan membuat konten, lalu membuat pelaporan terhadap perkembangan konten juga. Ada kalanya mereka perlu riset informasi traffic website, tujuannya supaya bisa tahu konten yang sudah dibuat sesuai dengan yang dicari audiens atau belum.

Perbedaan Content Writer, Content Creator, dan Copywriter

Jika kita lihat persamaannya, maka ketiganya sama-sama bertugas membuat konten, meski detail pekerjaan tersebut bisa berbeda-beda. Lalu ketiganya juga sama-sama semakin dibutuhkan saat ini oleh berbagai industri. Content creator bertanggung jawab terhadap pembuatan konten media digital, seperti video dan foto.

Mereka lebih fokus pada aspek visual konten. Sementara untuk yang lain yaitu copywriter dan content writer lebih fokus kepada karya tulisan yang dimuat pada media tertentu. Meski sama-sama punya tanggung jawab membuat konten tulisan, tapi tujuannya bisa cukup berbeda.

Fungsi content writer lebih ke mendeskripsi, sementara copywriter lebih ke maksud persuasi. Tujuannya saling berbeda, tapi ketiga pekerjaan tersebut memiliki persamaan tertentu yaitu  juga termasuk meningkatkan trafik atau engagement. Bisa untuk website, portal berita, maupun media sosial.

Keuntungan Menggunakan Jasa Content Writer

Semakin banyak yang butuh jasa content writer, kalau Anda termasuk salah satunya yang tertarik untuk menggunakan jasa ini, perlu cari tahu terlebih dahulu apa saja keuntungan dari jasa tersebut.

1. Penulis Profesional

Sering kali para pelaku bisnis butuh seseorang yang profesional dalam bidangnya untuk melakukan pekerjaan tertentu termasuk dalam bidang penulisan konten. Agar konten bisa dibuat secara profesional, content writer dibutuhkan untuk itu. Content writer sudah pasti bukan penulis biasa seperti hanya menulis tugas di sekolah.

Kalau Anda meminta bantuan dari penulis biasa agar bisa mendapatkan konten tulisan artikel atau blog, bisa saja butuh waktu lebih lama. Kualitasnya bahkan tidak mesti memuaskan sesuai tujuan yang sudah ditetapkan. Berbeda kalau dengan penulis konten yang sebenarnya, mereka seorang content writer telah terlatih dengan baik dan punya banyak pengalaman dalam bidang tulis-menulis.

2. Tidak Terbatas Waktu dan Tempat

Banyak pekerjaan yang dapat dilakukan secara fleksibel tanpa terbatas waktu dan lokasi, karena internet sudah semakin maju. Termasuk untuk seputar jasa penulisan konten ini. Cukup dengan Anda memanfaatkan internet, maka Anda bisa dengan mudah berkomunikasi dengan penyedia content writer itu sendiri.

Akses mudah menuju informasi jasa penulisan konten merupakan salah satu keuntungan tersendiri agar Anda bisa lebih hemat waktu dan tenaga.

3. Content Writer Memiliki Banyak Koneksi

Dalam dunia content writing, sebagian besar saling terkoneksi baik itu antara teman penulis maupun tim manajemen konten yang siap untuk bekerja sesuai bidangnya. Saat Anda memilih untuk bekerjasama, maka Anda akan punya banyak koneksi terutama dengan para penulis profesional untuk membantu kebutuhan konten Anda.

4. Membuat Website Mudah ditemukan pada Mesin Pencari

Anda mungkin sudah cukup paham sebelumnya kalau sebelum content writer membuat konten, mereka akan melakukan pendekatan optimasi untuk performa konten di mesin pencari. Seorang penulis konten perlu mempertimbangkan hal-hal terutama yang terkait SEO.

Salah satu yang paling utama yaitu keyword yang dipakai pada konten tersebut. Lalu aspek lainnya adalah topik konten tertentu yang sedang tren, atau menggunakan judul menarik agar menunjang atensi yang lebih baik. Adanya jasa ini bisa membuat Anda bukan sekadar punya konten menarik saja, konten tersebut juga akan lebih mudah ditemukan saat dicari orang-orang melalui Google.

5. Prakiraan Dana

Prakiraan dana mungkin bisa menjadi keuntungan lainnya dari penggunaan jasa penulisan konten ini. Adanya prakiraan ini bisa membantu menyesuaikan kebutuhan perusahaan atau bisnis dalam bidang content writing berdasarkan dana yang siap. Content writer bisa saja menyediakan beragam paket yang berbeda-beda harganya.

Menggunakan jasa content writer tidak mesti akan menghabiskan budget bisnis Anda. Bahkan manfaat dari jasa ini bisa membuat konversi keuntungan yang tinggi dan banyak manfaat lain yang bisa didapatkan seperti kredibilitas brand, kepuasan pelanggan dan sebagainya. Oleh karena itu, wajar saja kalau jasa ini semakin sering dibutuhkan banyak industri dari berbagai bidang.

Tips Memilih Jasa Content Writer

Seiring dengan semakin tingginya permintaan terhadap jasa penulis konten, banyak juga jasa yang menyediakan penulisan konten tersebut. Lalu bagaimana caranya agar bisa menemukan jasa yang tepat? Coba pertimbangkan beberapa tips berikut agar Anda bisa memilih dengan baik jasa content writer sesuai yang Anda butuhkan.

1. Mampu Menyelesaikan Masalah Klien

Penyelesaian masalah menjadi salah satu aspek penting dalam sebuah konten. Sebelum menggunakan jasa penulisan artikel/ konten, perlu lakukan diskusi. Diskusi ini bisa menceritakan masalah apa saja yang sedang dihadapi maupun tujuan apa yang hendak capai penggunaan jasa profesional tersebut.

Setiap content writer biasanya akan memberikan ide terhadap permasalahan yang sedang dihadapi para klien. Bisa dengan memberikan ide topik konten berdasarkan niche website. Upaya lain yang mungkin dilakukan content writer yaitu memberikan saran detail konten yang paling cocok dengan kebutuhan konten bisnis atau brand terkait.

Melalui ide-ide yang diberikan content writer, maka kita bisa menilai seberapa berkualitasnya mereka dalam bidang penulisan konten ini.

2. Mampu Menghasilkan Konten yang Berkualitas

Aspek selanjutnya yang yaitu portofolio jasa content writer, atau konten-konten tulisan yang sudah mereka hasilkan sebelumnya. Lalu bagaimana cara mengetahuinya? Bisa coba lihat dari website portofolio mereka, blog pribadi, atau bahkan blog website perusahaan content writer.

Saat melihat portofolio, Anda perlu memperhatikan beberapa hal. Misalnya Anda bisa mengecek konten yang mereka hasilkan mudah dipahami atau kurang bisa dipahami. Cek juga apakah penjelasan yang mereka buat termasuk lengkap atau belum.

Penjelasan dalam suatu konten harus tepat sasaran, tidak berbelit- belit dan relevan Coba juga untuk memperhatikan konten yang dibuat tersebut memiliki variasi atau tidak. Variasi konten yang baik tidak mesti hanya teks saja, jenis konten dengan komponen video, gambar, maupun audio akan lebih menarik.

  1. Konten yang Dihasilkan Berbasis SEO

Content writer perlu membuat konten berkualitas, tapi bukan hanya berkualitas tapi juga perlu berbasis kaidah SEO. Artikel SEO Friendly ini yang sering menjadi tujuan dari adanya jasa content writer. Dengan pendekatan SEO, maka konten-konten artikel yang dibuat akan mudah ditemukan Google.

Jadi, coba pastikan terlebih dahulu jasa pilihan Anda sudah memahami dan menerapkan teknik SEO dengan baik atau belum. Mereka biasanya akan menjelaskan SEO itu sendiri dengan jelas agar para klien bisa lebih paham akan penggunaan strategi SEO.

4. Fleksibel Ketika Membuat Konten

Maksudnya yaitu leluasa dari segi biaya pembuatan konten dan waktu pengerjaannya. Jasa content writer SEO sudah sepatutnya bisa dengan cepat menghasilkan konten agar dapat memenuhi deadline. Mereka sudah berpengalaman dan terlatih membuat konten.

Mereka sudah sepatutnya juga fleksibel untuk masalah harga. Dengan patokan harga tertentu, Anda bisa mendapatkan konten berkualitas dari jasa tersebut.

5. Memiliki Kemampuan Menganalisa atau Riset yang Bagus

Apa tujuan dari riset atau analisa dalam bidang content writer? Supaya informasinya bisa dipastikan akurat yang dapat menunjang kredibilitas konten atau bisa dipercaya orang-orang. Jadi, analisa dan riset menjadi patokan lain saat mencari jasa content writer.

Untuk menunjang kebutuhan optimasi SEO link building, Omnirank dapat menjadi pilihan jasa yang tepat untuk membantu Anda. Anda bisa lihat berbagai service Omnirank dan sesuaikan dengan kebutuhan Anda, dan Anda bisa daftar gratis juga.

Omnirank Team

Article by Omnirank Team

Omnirank Team adalah SEO enthusiast yang memastikan seluruh artikel yang di publish bermanfaat untuk Anda.